Beragam fitur yang ditawarkan oleh Microsoft Word tak hanya mampu mempermudah kita sebagai penggunanya, namun juga memberikan berbagai opsi untuk mempercantik tampilan lembar kerja pada Word. Salah satu fitur yang akan dibahas adalah fitur ‘Page Borders’ atau bingkai. Lalu bagaimana cara membuat bingkai di Word dengan mudah dan simpel?
Meskipun Microsoft Office Word adalah sebuah aplikasi perangkat lunak (software) pengolah kata, namun aplikasi ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur untuk membuat dokumen Anda lebih menarik meskipun isinya teks sederhana. Mulai dari fitur untuk membuat grafik, tabel, halaman, bingkai halaman, dan masih banyak lagi.
Pada fitur ‘Page Borders’ atau bingkai yang akan dibahas kali ini merupakan fitur yang masih sering digunakan oleh penggunanya. Apa sajakah kegunaan dan fungsi fitur ‘Page Borders’ pada Microsoft Word? Berikut ini merupakan fungsi ‘Page Borders’ dan cara mengaplikasikannya pada dokumen Anda.
Apa Fungsi ‘Page Borders’ atau Bingkai Pada Microsoft Word?
‘Page Borders’ yang ada di Microsoft Word merupakan fitur yang disediakan untuk membuat garis yang ada pada sisi atas, bawah, kiri dan kanan lembar kerja Word. Dengan kata lain dengan fitur ‘Page Borders’, kita dapat membuat garis untuk membingkai halaman Word.
Sedangkan fungsi dari fitur ‘Page Borders’ ini pun bermacam-macam tergantung kebutuhan. Namun fungsi utamanya adalah untuk membuat tampilan halaman lembar kerja Word Anda lebih menarik ketika dicetak nantinya. Fitur ini sangat cocok apabila Anda ingin membuat undangan, sampul kliping atau makalah, sertifikat, dan lainnya.
Tak hanya itu, Microsoft Word memberikan macam-macam bentuk bingkai untuk menyesuaikan keinginan Anda. Mulai dari garis biasa, garis putus-putus, zig-zag, bahkan Anda dapat mengatur sendiri ketebalan garis dan warna yang inginkan. Gaya bingkai seperti ini disebut dengan Style Borders.
Namun apabila Anda menginginkan bingkai dengan gambar yang unik dan berwarna-warni, Arts Borders dapat menjadi pilihan. Pada opsi ini, Anda dapat memilih bingkai dengan gambar bunga, pohon, bintang, permen, dan masih banyak pilihan bingkai gambar menarik lainnya.
Cara Membuat Bingkai di Word
Apabila Anda akan membuat bingkai di Microsoft Word, pertama-tama ketahui untuk apa Anda membuat bingkai tersebut. Apabila untuk kebutuhan formal seperti untuk membuat dokumen kantor, tugas sekolah atau tugas kuliah, ada baiknya untuk menggunakan bingkai yang sederhana dan simpel seperti dalam opsi ‘Style Borders’.
Namun apabila Anda ingin membuat undangan atau ingin menggunakan bingkai yang lebih ceria dan colorful, Anda dapat menggunakan fitur ‘Arts Borders’. Maka dari itu, Anda harus mengetahui terlebih dulu tujuan membuat dokumen Word sebelum memilih bingkai apa yang sesuai.
Berikut ini merupakan langkah-langkah membuat ‘Page Borders’ atau Bingkai pada Microsoft Word:
1. Membuat Bingkai Style Borders
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, bahwa bingkai ini merupakan jenis yang sederhana dan simpel. Biasanya bingkai ini digunakan untuk membuat dokumen formal seperti sertifikat, cover makalah, cover laporan dan kegiatan akademik lainnya.
- Buka aplikasi Microsoft Word pada komputer / laptop Anda.
- Pilih dokumen yang akan akan diberi bingkai. Apabila Anda hendak membuat dokumen baru, pilih opsi ‘New’ kemudian ‘Blank document’.
- Pada baris paling atas atau ‘Ribbon’, pilih menu ‘Design’.
- Pada menu ‘Design’, terdapat pilihan ‘Page Background’ yang terdapat pada sisi paling kanan, kemudian pilih ‘Page Borders’.
- Secara otomatis akan muncul jendela baru ‘Borders and Shading’.
- Untuk memilih opsi ‘Style Borders’, Anda dapat langsung memilih beragam jenis garis yang diinginkan pada kolom ‘Style’. Scroll ke bawah untuk klik pilihan lebih banyak.
- Pilih kotak drop-down ‘Color’ apabila Anda ingin mengganti warna garis bingkai. Bila pilihannya adalah ‘Automatic’, nantinya garis bingkai akan berwarna hitam.
- Untuk mengatur ketebalan garis bingkai, Anda dapat memilihnya pada kotak drop-down ‘Width’.
- Pada kotak drop-down ‘Apply To’, Anda dapat memilih halaman mana saja yang akan diaplikasikan bingkai tersebut. Apakah Anda ingin mengaplikasikan bingkai hanya di halaman ini saja atau di seluruh halaman.
- Apabila bingkai sudah sesuai dengan yang Anda inginkan, klik ‘OK’. Bingkai akan otomatis muncul pada lembar kerja Word Anda.
2. Membuat Bingkai Art Borders
Untuk membuat bingkai yang lebih fun, Anda dapat menggunakan pilihan ‘Art Borders’ pada fitur ‘Page Borders’. Caranya pun kurang lebih sama seperti cara membuat bingkai ‘Style Borders’, yaitu:
- Buka aplikasi Microsoft Word, pilih dokumen yang akan diberi bingkai atau gunakan ‘Blank document’ bila ingin membuat dokumen baru.
- Pada ‘Ribbon’ di atas, pilihlah menu ‘Design’.
- Bila tab menu ‘Design’ telah terbuka, di sisi paling kanan akan terlihat fitur ‘Page Borders’.
- Klik menu ‘Page Borders’, maka akan terbuka jendela ‘Borders and Shading’.
- Pada tab ‘Page Border’, pilih kotak drop-down ‘Art’ dan pilihlah bingkai yang Anda inginkan.
- Anda juga dapat mengganti warna bingkai tersebut pada kotak drop-down ‘Color’, namun tidak semua bingkai dapat diganti warnanya.
- Untuk mengatur ketebalan bingkai, Anda dapat menyesuaikannya di bagian ‘Width’.
- Pada kotak drop-down ‘Apply to’, Anda dapat memilih halaman berapa saja yang akan menggunakan bingkai ini.
- Apabila semua sudah cocok dengan keinginan Anda, maka klik OK.
- Bingkai akan otomatis terpasang pada lembar kerja Word.
Jika Anda mendapati sebuah dokumen Word yang ada bingkainya dan ingin mengedit bingkai tersebut dengan Box Shadow 3D ataupun Custom, maka tinggal buka saja kotak dialog Borders and Shading seperti langkah-langkah di atas. Kemudian pada tab Page Border, ganti style bingkai atau efek bingkai sesuai dengan yang Anda inginkan.
Untuk menambah referensi, silakan baca juga tutorial Cara Membuat Grafik di Word.
Demikian tadi cara membuat bingkai di Word dengan mudah dan sederhana untuk mempercantik dokumen Word Anda. Selamat mencoba!