Cara Membuat Barcode di Word yang Bisa Discan

Ini loh, cara membuat barcode di Word dengan mudah. Yuk, simak ulasan tentang urutan langkah-langkahnya secara detail.

Selain mengolah kata dan angka, Microsoft Office, misalnya MS Excel dan MS Word juga bisa digunakan untuk membuat barcode dan qr code (kode batang atau kode bar). Cara membuat barcode di Word juga cukup mudah.

Anda bisa memanfaatkan MS Word untuk menghasilkan berbagai kode. Kode tersebut bisa ditempelkan di berbagai produk jualan.

Penggunaan barcode produk sudah cukup familiar terutama dalam bidang perdagangan. Anda dapat dengan mudah menemukannya di berbagai tempat penjualan. Sebut saja minimarket, warung, toko, hingga retail.

Barcode sering digunakan untuk mengidentifikasi berbagai produk yang dijual. Kode ini biasanya berbentuk baris tegak lurus tipis tebal.

Jika produk telah ditempel kode bar, Anda bisa mengidentifikasi produk. Hal ini dikarenakan produk tersebut telah terdaftar dalam sistem komputerisasi.

Saat pembeli melakukan proses pembayaran, kasir dapat dengan mudah mengidentifikasi jenis produk dan harga.  Ingin tahu apa itu barcode, fungsi-fungsi, serta cara membuat barcode di Word? Simak penjelasannya di bawah ini.

Apa Itu Barcode?

Barcode atau yang dikenal kode batang atau kode bar merupakan suatu kumpulan data optik. Data tersebut dapat dibaca oleh sistem komputerisasi.

Data dalam kode bar dikumpulkan dalam bentuk garis dan spasi garis paralel. Kemudian, data dibaca atau dipindai oleh pemindai optik (pembaca kode batang).

Fungsi Barcode

Kode bar ini sering ditemukan di berbagai produk yang dijual atau kartu anggota. Sebut saja barang elektronik, makanan, minuman, maupun peralatan mandi dan cuci. Ternyata kode yang tertera memiliki banyak fungsi. Adapun fungsi-fungsinya sebagai berikut.

1. Membantu melacak seluruh produk

Fungsi pertama penggunaan kode ini adalah membantu melacak seluruh produk. Jika Anda berbelanja di minimarket atau supermarket, seluruh produk telah ditempelkan barcode.

Hal ini memudahkan kasir saat akan mengecek harga produk. Saat kasir memindai kode tersebut, maka nama produk dan harga muncul.

2. Mengidentifikasi keanggotaan konsumen

Jika Anda terdaftar dalam suatu keanggotaan, Anda akan mendapat kartu. Kartu tersebut dilengkapi dengan barcode yang berisi identitas dan nomor keanggotaan.

3. Melacak gerakan produk

Semakin canggihnya zaman, kode batang juga bisa digunakan untuk melacak gerakan produk. Misalnya, Anda menyewa mobil. Pihak penyewa mobil bisa melacak gerakan mobil yang disewa.

Baca juga tutorial Cara Membuat Company Profile Dengan Word

Tahapan Cara Membuat Barcode di Word

Membuat kode batang atau barcode yang bisa discan bisa dilakukan sendiri. Hanya dengan berbekal Microsoft Word, Anda bisa membuatnya. Hasil pembuatan QR code di Microsoft Word tersebut dapat Anda tempelkan ke berbagai barang.

Setelah kode batang dibuat, Anda bisa mengunduh aplikasi pemindai kode batang dari ponsel pintar. Instal aplikasinya dan kode batang bisa dipindai melalui aplikasi tersebut.

Namun, sebelum menginstal aplikasi, simak dulu urutan cara membuat barcode di Word.

1. Unduh fon barcode

Cara pertama yang bisa Anda lakukan adalah mengunduh fon barcode. Fon barcode harus diunduh dan diinstal di sistem komputer. Jenis fon yang bisa digunakan adalah font Free 3 of 9 Extended dan font IDAutomationHC39M free.  Kedua jenis fon ini gratis.

Jika Anda ingin menggunakan fon tipe barcode lainnya, Anda bisa mengunjungi situs web penyedia fon barcode gratis. Tinggal pilih dan unduh fon sesuai kebutuhan.

Apabila Anda baru belajar membuat kode batang, gunakan Kode 39, Kode 128, atau kode QR (QR Code). Kode-kode tersebut paling banyak digunakan. Selain itu, ketiga kode juga mudah dipindai.

  • Kode 39

Kode 39 menjadi salah satu kode yang paling sering digunakan untuk teks yang singkat. Jika Anda ingin membuat kode yang terdiri dari beberapa karakter, pilih kode 39.

  • Kode 128

Kode 128 dapat berfungsi menangani teks yang lebih banyak. Hasil kode pun akan tetap kecil.

  • Kode QR

Kode QR termasuk paling banyak digunakan. Kode QR dapat menyimpan banyak data. Semakin banyak data yang disimpan, maka ukuran kotak akan bertambah besar.

Untuk contoh saya download font Free 3 of 9 Extended dari situs http://www.barcodelink.net/barcode-font.php

2. Simpan hasil unduh

Langkah selanjutnya adalah menyimpan hasil unduh fon. Saat Anda mengunduh fon, hasil unduh akan berbentuk format WinRAR atau WinZip.

Agar bisa menggunakan fon, fail harus diekstrak  (extract file). Caranya adalah dengan mengeklik fail. Kemudian, klik kanan dan pilih menu Extract File.

Kemudian copy font hasil extract, bisa blok file-nya kemudian tekan Ctrl+C pada keyboard atau lakukan klik kanan, pilih Copy. File font yang dicopy, cukup 2 yang saya beri tanda kotak merah pada gambar di bawah ini.

copy font barcode ke windows

3. Pindahkan fail ke Local Disk C

Setelah fail diekstrak dan dicopy, pindahkan fail ke dalam sistem Windows, tepatnya di folder sistem (Local Disk C) di bagian folder Windows > Fonts (C:\Windows\Fonts).

cara membuat barcode di word

Setelah folder yang berisi fon disalin, ada baiknya Anda menutup Aplikasi MS Word kemudian buka kembali. Cek pilihan font di Word, jika font baru ini belum terbaca, coba restart komputer agar fon bisa digunakan.

4. Praktik membuat barcode

Setelah semua diinstal, buka Microsoft Word. Ketikkan angka atau kode untuk barcode. Misalnya, ketikkan angka 1234.

Tambahkan tanda bintang (*) sebelum dan sesudah angka (*). Perubahan angka menjadi *1234*. Kemudian, pilih kode pada bagian font dengan mengeklik menu tab Home.

pilih jenis font barcode di microsoft word

Anda tinggal mengganti font ke Free 3 of 9 atau Free 3 of 9 Extended atau fon lainnya. Jika hasil terlalu kecil, perbesar ukuran fon sesuai dengan kebutuhan.

Di bawah ini adalah contoh QR code di Microsoft Word hasil langkah-langkah di atas.

hasil font barcode di word

Untuk menambah pengetahuan tentang Microsoft Word, silahkan baca juga tutorial Cara Mengubah Word ke PDF Tanpa Aplikasi Tambahan.

Inilah penjelasan tutorial Microsoft Word tentang cara membuat barcode di Word. Semoga langkah-langkah di atas memudahkan Anda membuat kode bar. Selamat mencoba!

Artikel Lainnya :