5 Cara Mengetahui Handphone Disadap & Apa Yang Bisa Dilakukan Untuk Mengatasinya

Mungkin tanpa disadari, seseorang telah menyadap handphone Anda untuk memantau setiap pergerakan atau mendapatkan data-data pribadi. Tahu-tahu informasi tersebut sudah tersebar luas di publik. Saat itu terjadi, tidak ada cara lain selain melaporkan. Namun, akan membutuhkan proses yang rumit dan panjang. Maka, untuk mengantisipasinya, cobalah 5 cara mengetahui handphone disadap berikut.

5 Cara Mengetahui Handphone Disadap Dengan Mudah

Cara Mengetahui Handphone Disadap

Kemudahan teknologi menjadikan pelaku kejahatan tidak hanya menyakiti secara fisik atau mengambil barang di rumah. Tetapi, mereka justru bertindak sebagai seorang black hacker yang mencuri informasi pribadi seseorang lewat penyadapan untuk kepentingan sendiri. Umumnya, mereka menggunakan virus yang sudah ditanamkan pada aplikasi sebagai perantara. Kemudian, dengan mudah data-data penting masuk begitu saja di server mereka.

Agar hal tersebut tidak terjadi, kenalilah ciri-ciri handphone yang tengah disadap berikut:

1. Ponsel sering mengalami reboot dengan sendirinya atau sulit dimatikan

Normalnya, fitur reboot hanya akan berfungsi ketika Anda menekan tombol yang tersedia. Namun, bagaimana jika secara tiba-tiba telepon genggam mengalami restart dengan sendirinya? Bisa jadi, ada orang tidak bertanggung jawab yang tengah berusaha mengendalikan telepon genggam dengan menyadapnya.

Ciri lainnya HP disadap, adalah ketika ponsel tidak bisa dimatikan secara paksa menggunakan tombol power. Bukan karena rusak, tapi bisa jadi akibat adanya pengiriman informasi kepada pihak penyadap yang tengah berlangsung. Biasanya, kondisi ini terjadi setelah Anda mengirim pesan melalui aplikasi perpesanan atau melakukan sambungan telepon.

2. Terdengar suara-suara mencurigakan ketika melakukan panggilan

Si penyadap atau hacker yang berhasil menembus perangkat seluler Anda, bisa saja mendengarkan segala percakapan yang terjadi melalui sambungan telepon. Cirinya, adalah terdengar suara-suara mencurigakan ketika melakukan panggilan, atau munculnya gema setiap kali berbicara seakan-akan tengah berada di lorong tertutup atau gua.

Contohnya, Anda berada di rumah seorang diri dan tengah melakukan panggilan bersama seorang kerabat yang berada di kamar. Tetapi, di tengah percakapan, selalu terdengar suara aneh, bising, atau pantulan suara. Padahal normalnya, sunyilah yang ada, bukan bising atau timbul suara aneh. Maka, berhati-hatilah bila hal tersebut terjadi.

3. Kondisi baterai mudah melemah dan suhu HP cepat panas

Sebagai pemilik, pastinya Anda lebih tahu bagaimana kondisi baterai HP. Bila sedang digunakan untuk mengakses banyak aplikasi, hal yang wajar bila baterai boros dan minta diisi ulang secara rutin. Tetapi, bagaimana jika tidak ada aktivitas berat di handphone android ataupun iPhone tetapi tiba-tiba baterai habis?

Ketika telepon genggam tengah disadap orang, maka akan ada banyak aktivitas yang dilakukan sistem penyadap untuk mendapatkan informasi dan mengirimkannya ke pihak ketiga. Semakin tinggi load data yang dikirim, maka semakin boros pula penggunaan baterainya. Akibatnya lagi, kondisi suhu ponsel pun akan mudah panas meskipun Anda tidak sedang menggunakannya.

4. Paket internet lebih cepat boros

Sama halnya dengan poin 4, si penyadap akan berusaha mengoleksi data-data informasi penting yang tersimpan di ponsel setelah berhasil melakukan injeksi. Dalam proses pengiriman tersebut, jika ukuran filenya besar, maka membutuhkan kuota internet yang tidak sedikit. Maka, berhati-hatilah bila kuota internet cepat habis padahal tidak digunakan untuk mengunduh file besar atau aktivitas yang membutuhkan jaringan internet banyak.

5. Ada tindakan-tindakan mencurigakan yang masuk ke ponsel

Beberapa penyadap akan berusaha untuk mengambil alih ponsel ketika berhasil melakukan penyadapan. Mereka bisa mengirimkan pesan aneh yang berisi angka dan kode-kode tertentu, membaca pesan yang masuk, atau sering muncul pemberitahuan dari sistem sebagai peringatan. Ketika hal tersebut terjadi, berhati-hatilah. Bisa jadi seseorang tengah berusaha meretas sistem telepon genggam Anda dan ingin mendapatkan informasi penting yang tersimpan di dalamnya.

Silakan baca juga tutorial Cara Menghilangkan Iklan di Handphone.

Tips Mengatasi HP yang Disadap

Usai mengetahui ciri-ciri handphone yang diretas, kini Anda juga dapat mengantisipasinya melalui tips-tips mengatasi HP disadap berikut ini:

1. Pakai kode *#21# untuk mengecek penyadapan

Selain mengenali dengan 5 ciri-ciri yang sudah disebutkan sebelumnya, Anda juga dapat mengeceknya dengan memasukkan kode rahasia *#21# pada menu panggilan. Fungsi kode tersebut untuk memastikan jika tidak ada yang meneruskan panggilan kepada pihak ketiga yang tidak bertanggung jawab atau mengalihkan panggilan masuk.

Jika Anda mendapatkan pesan not forwarded, dapat dipastikan ponsel dalam keadaan aman dan tidak ada penyadapan yang terjadi. Berbeda jika memperoleh pesan forwarding, maka sudah pasti ada pihak ketiga yang melakukan pengalihan panggilan.

2. Pakai kode ##002# untuk menghentikan penyadapan

Untuk menghentikan penyadapan yang terjadi, masukkan kode ##002# kemudian tekan panggil. Dengan begitu, pengalihan panggilan yang sebelumnya aktif akan dinonaktifkan oleh sistem. Si penyadap juga tidak akan bisa lagi mendengarkan percakapan Anda dengan orang lain.

Silakan baca juga artikel Cara Melacak Handphone yang Hilang dengan Email.

Itulah ciri-ciri penyadapan yang patut diwaspadai ketika terjadi di handphone Anda. Bila mengalami salah satunya, segeralah melakukan tindakan agar tidak terjadi hal buruk di kemudian hari. Semoga bermanfaat.

Artikel Lainnya :