Cara Menggunakan WhatsApp Web Messenger di Laptop

Inilah tutorial cara menggunakan WhatsApp Web Messenger di Laptop atau PC, cara menggunakan WhatsApp Web di HP atau smartphone, dan beberapa pertanyaan serta jawaban seputar WhatsAppWeb.

WhatsApp, aplikasi yang digunakan oleh 1 milyar orang lebih di seluruh dunia meluncurkan fitur WhatApp Web pada Tahun 2015. Fitur tersebut diperuntukkan untuk pengguna komputer desktop. Tetapi untuk bisa menggunakannya anda tetap harus memiliki akun dan aplikasi whatsapp pada smartphone.

Menggunakan Whatsapp Web di komputer desktop memberikan manfaat yang besar. Diantaranya mengetik teks menjadi lebih enak dan leluasa karena yang digunakan adalah keyboard laptop atau komputer, mengirim file dari laptop ke WA menjadi lebih mudah dan cepat, begitupun download atau memindahkan file dari WA ke laptop menjadi lebih mudah dan cepat.

Dan silakan langsung simak tutorial-tutorial di bawah ini.

Cara Menggunakan WhatsApp Web di Laptop

  1. Menggunakan browser yang biasa anda gunakan (Chrome / Firefox / Opera / Safari / Edge), buka situs WhatsAppWeb. Linknya bisa diklik di https://web.whatsapp.com

Untuk contoh, saya membuka whatsappweb menggunakan browser Google Chrome seperti gambar berikut.

cara penggunaan whatsapp web

  1. Buka aplikasi WhatsApp pada smartphone anda. Jika anda menggunakan smartphone android seperti saya, pastikan yang terpilih atau yang aktif tab atau layar CHAT seperti gambar berikut.

cara menggunakan whatsapp web

  1. Klik symbol titik 3 pada bagian kanan atas, kemudian pilih WhatsApp Web. Supaya lebih jelas lihat gambar di bawah ini.

whatsapp web messenger

Catatan :

Jika anda menggunakan iPhone, fitur WhatsAp Web bisa diakses di Pengaturan > WhatsApp Web/Desktop.

Jika menggunakan Windows Phone, fitur WhatsAppWeb bisa diakses di layar chat > klik menu titik 3 > whatsapp web

  1. Pindai kode QR atau scan QR Code yang muncul di WhatApp Web (Langkah ke-1) menggunakan smartphone. Contohnya seperti gambar berikut.

pindai kode qr whatsapp web

  1. Setelah kode qr terpindai, aplikasi whatsap web pada browser otomatis akan login ke akun WA anda. Selanjutnya anda bisa menggunakannya untuk chatting, kirim file dari laptop, download file dari handphone ke laptop, dll.

tutorial whatsapp web

Cara Kirim File di WhatsAppWeb

Mengirim file dari laptop ke WhatsApp merupakan pekerjaan yang sering saya lakukan. Baik untuk mengirim laporan, memindahkan ebook agar bisa dibaca di HP, berbagi file dengan teman, dan yang lainnya.

Menurut saya menggunakan WhatApp Web merupakan cara yang paling mudah dan cepat untuk mengirim file dari laptop atau pc ke WhatsApp.

Dan berikut ini tahapan cara kirim file di WhatsApWeb.

  1. Login ke WhatsApWeb. Caranya ikuti langkah ke-1 sampai dengan ke-5 pada tutorial bagian atas.
  1. Pilih grup atau kontak pada akun WA anda yang akan dikirimi file dengan cara klik sekali pada nama akunnya. Kemudian klik symbol attach. Untuk lebih jelas, lihat yang saya beri tanda kotak merah kecil pada gambar berikut.

cara kirim file di whatsapp web

  1. Pilih jenis file yang akan dikirim. Untuk yang bagian atas, jenis file berupa photo dan video. Kedua dari atas, jenis file berupa pengambilan camera. Ketiga dari atas, jenis file berupa document (word, excel, power point, dll). Keempat dari atas, jenis file berupa contact.

Untuk contoh saya akan mengirim file excel. Maka saya klik symbol document (ketiga dari atas). Supaya lebih jelas, lihat gambar berikut.

kirim file document di whatsapp web

  1. Pada kotak dialog Open yang muncul, cari dan pilih file yang terdapat pada laptop atau pc anda. Kemudian klik tombol Open. Untuk contoh saya memilih file excel Data_Penerima.xlsx seperti gambar di bawah ini.

kotak dialog open file whatsapp web

  1. Akan muncul preview file yang akan dikirim dan juga pilihan ADD File kalau mau menambah file yang akan dikirim. Selanjutnya untuk mengirim, klik tombol kirim. Tombolnya seperti yang saya beri tanda kotak merah pada gambar berikut.

preview file di whatsapp web

  1. File akan terkirim ke akun yang anda pilih. Anda juga bisa memforward atau meneruskan file yang masuk di whatsapp ini ke akun atau kontak lain.

file yang terkirim di whatsapp web

Download File di WhatApp Web ke Laptop

  1. Login ke WhatApp Web. Caranya ikuti langkah ke-1 sampai dengan ke-5 pada tutorial bagian atas.
  1. Pilih akun group atau kontak yang mengirim file dan akan anda download file-nya. Untuk contoh saya akan mendownload file Drawing2.dwg (file gambar AutoCAD) dan caranya tinggal klik tombol download seperti yang saya beri tanda kotak merah pada gambar di bawah ini.

download file di whatsapp web

  1. File akan otomatis terdownload ke laptop. Jika anda menggunakan browser Google Chrome, nama file yang terdownload akan muncul di bagian bawah. Untuk memudahkan mencari lokasi file hasil download tersebut, bisa klik symbol segitiga disamping nama file-nya. Kemudian pilih Show in folder seperti gambar berikut.

file hasil download whatsapp web

Cara Keluar Dari WhatsApp Web Melalui Laptop

Untuk keluar dari whatsapweb, klik tanda titik tiga disamping foto profil. Kemudian pilih Log out. Supaya lebih jelas lihat gambar di bawah ini.

cara keluar dari whatsapp web

Jika laptop atau pc anda sering dipakai juga oleh orang lain, selalu lakukan log out jika telah selesai menggunakan whatapp web agar akun WA anda tidak disalahgunakan oleh orang lain.

Cara Keluar Dari WhatsAppWeb Melalui Smartphone

Jika posisi anda sedang tidak dekat dengan komputer yang sedang membuka Web WhatsApp, maka jangan khawatir. Anda masih bisa melakukan log out dari WhatsApWeb menggunakan smartphone.

Cara ini juga bermanfaat jika akun WA anda digunakan oleh orang lain pada perangkat atau gadget yang tidak anda kenal. Karena nanti semua otomatis akan log out, kecuali aplikasi wa di smartphone anda.

Adapun tahapannya sebagai berikut.

  1. Pada aplikasi WA di smartphone anda, pilih WhatsApp Web. Langkah ini sama dengan tutorial-tutorial pada bagian atas.

keluar dari whatsapp web melalui hp

  1. Jika akun whatsapp anda belum digunakan untuk login ke WhatsAppWeb, maka yang muncul adalah permintaan Pindai kode QR. Tetapi jika sedang login atau connect dengan WA Web atau WA Desktop, maka yang muncul adalah tampilan seperti gambar di bawah ini.

keluar dari whatsapp web melalui smartphone

Untuk keluar dari Whats App Web yang sedang login di komputer atau laptop, tinggal klik tulisan Keluar dari semua perangkat.

  1. Kalau muncul pertanyaan, Anda yakin ingin keluar dari semua perangkat? Seperti gambar di bawah, tinggal klik KELUAR.

keluar dari semua perangkat whatsapp web

Download Aplikasi WhatsApp di PC atau Laptop

Di laptop atau pc, selain menggunakan browser anda juga bisa menggunakan WhatsApp dengan cara mengsintall Aplikasi WhatsApp Desktop untuk PC. Baik yang menggunakan operating system Windows maupun  Mac, keduanya bisa mengsintall aplikasi tersebut.

Tetapi ada batasannya juga. Yaitu untuk windows, yang bisa diinstall WhatsApp Desktop adalah versi Windows 8 ke atas. Dan untuk Mac OS, yang bisa diinstall adalah versi 10.10 atau yang lebih baru.

Berikut ini adalah tutorial untuk download file instalasi, cara install, dan cara menggunakan WhatsApp di laptop atau PC.

  1. Download Aplikasi WhatsApp Desktop di halaman ini https://www.whatsapp.com/download. Karena menggunakan windows, maka saya klik yang DOWNLOAD FOR WINDOWS (32-BIT)

download aplikasi whatsapp web di laptop

  1. File WhatsAppSetup.exe hasil download langsung saya install dengan cara klik Open dari browser Google Chrome seperti gambar berikut.

install file whatsappsetupexe

  1. Kalau muncul kotak dialog Open File – Security Warning, abaikan saja dan langsung klik tombol Run.
  1. Biarkan proses install berjalan sampai selesai dan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini.

aplikasi whatsapp web di laptop pc

  1. Jika belum akan menggunakan aplikasi whatsapp yang sudah terinstall, bisa klik tombol close pada bagian kanan atas. Kalau mau menggunakan, scan atau pindai kode qr menggunakan handphone anda. Caranya sama dengan langkah ke-2 sampai dengan ke-5 pada tutorial bagian paling atas.

Cara menggunakan Aplikasi WhatsApp Desktop di laptop atau pc sama dengan cara menggunakan whats app web. Baik untuk chatting, lihat status, mengirim file atau media, mendownload file atau kiriman media, dll.

Cara Buka Web WhatsApp di HP

Whats App Web diperuntukkan untuk penggunaan di komputer, baik laptop maupun pc. Anda akan merasakan manfaat yang optimal ketika menggunakannya di layar komputer. Baik untuk chatting maupun untuk mengirim file dari laptop.

Tetapi jika anda mau, bisa juga Whats App Web digunakan di HP atau smartphone. Tetapi syaratnya, anda harus menggunakan 2 smartphone agar bisa memindai kode QR. Adapun tahapan membuka Whats App Web menggunakan 2 HP adalah sebagai berikut.

  1. Buka aplikasi browser yang biasa anda gunakan di smartphone yang ke-1. Untuk contoh saya menggunakan browser chrome.

browser google chrome smartphone

  1. Klik titik tiga pada bagian kanan atas. Kemudian ceklis Situs desktop seperti gambar di bawah ini.

fitur desktop di chrome smartphone

  1. Buka alamat WhatsAppWeb atau bisa klik link ini https://web.whatsapp.com

buka whatsapp web di hp

  1. Pada smartphone anda yang ke-2, buka aplikasi WhatsApp. Kemudian klik symbol titik 3 pada bagian kanan atas, pilih WhatsAppWeb.
  1. Pindai kode QR atau Scan barcode yang muncul di WhatAppWeb (Langkah ke-3) menggunakan smartphone yang ke-2 ini.
  1. WhatsAppWeb di smartphone yang ke-1 otomatis akan login ke akun WA smartphone yang ke-2. Jadi intinya kita menggunakan smartphone yang ke-1 sebagai pengganti komputer.

Meskipun whatapp web bisa dibuka di smartphone, saran saya tidak perlu dilakukan. Disamping ribet harus menggunakan 2 hp, fiturnya juga lebih lengkap yang WA biasa. Jadi tetap gunakan saja Aplikasi Whatsapp yang biasa di smartphone.

Selain itu, berdasarkan percobaan yang saya lakukan tidak enak menggunakan whatapp web di HP. Tampilannya menjadi tidak proporsional, karena memang ukuran huruf, photo, tata letak dan semua user interface-nya didesain untuk laptop atau pc.

Silakan baca juga tutorial Cara Mengganti Email Facebook.

Beberapa Pertanyaan Seputar WhatsApp Web

Apa itu WhatsApp Web?

WhatsAppWeb adalah aplikasi berbasis web dari WhatsApp atau versi Aplikasi WhatsApp yang bisa digunakan pada browser komputer (Laptop atau PC).

Apa fungsi WhatsApp Web?

Fungsi WhatsAppWeb sama dengan aplikasi WhatsApp pada smartphone. Jadi dengan WhatApp Web, anda bisa menikmati WhatsApp pada komputer desktop. Tetapi perlu diketahui, beberapa fitur whatsapp tidak ada di whatsappweb.

Kenapa WhatsApp Web keluar sendiri atau logout sendiri?

WhatsAppWeb bisa keluar sendiri disebabkan oleh beberapa kemungkinan. Diantaranya koneksi internet di smartphone anda terputus, anda atau aplikasi di komputer anda membersihkan cookies dan caches, tertekan tombol Keluar dari semua perangkat pada smartphone anda.

Apakah WhatsApp Web bisa video call atau audio call?

WhatsAp Web tidak bisa digunakan untuk melakukan video call maupun audio call, karena kedua fitur tersebut belum ada di WhatApp Web.

Kenapa Whatsapp Web tidak bisa dibuka?

WhatsAppWeb tidak bisa dibuka disebabkan oleh beberapa kemungkinan. Diantaranya koneksi data internet pada smartphone atau komputer anda tidak stabil atau bermasalah, anda menggunakan koneksi internet (misalnya wifi) yang memblokir situs whatsappweb (web.whatsapp.com), kamera pada smartphone yang anda gunakan untuk memindai kode QR bermasalah, browser yang anda gunakan belum mendukung.

Browser Chrome, Firefox, Safari, Opera, dan Edge harus versi terbaru untuk bisa membuka whats app web. Browser Internet Explorer tidak bisa digunakan untuk mengakses WhatsApp Web.

Apa kekurangan WhatsApp Web?

Diantara kekurangan WhatsAppWeb, fiturnya tidak selengkap WhatsApp pada smartphone. Fitur-fitur yang tidak bisa di Whats App Web misalnya tidak bisa melakukan broadcast, tidak bisa melakukan ataupun menerima panggilan suara maupun video call, tidak bisa update status, tidak bisa berbagi peta atau lokasi.

Itulah Web WhatsApp dengan segala kekurangan dan kelebihannya. Saya pribadi sering sekali menggunakannya, karena sangat membantu pekerjaan sehari-hari. Kedepan saya yakin fiturnya akan semakin bertambah.

Untuk menambah referensi, silakan baca juga artikel Cara Menampilkan Layar HP ke Laptop dengan Wifi.

Demikian artikel tutorial mengenai cara menggunakan WhatsApp Web Messenger di laptop dan PC yang bisa saya bagikan. Saya sudah berusaha membuat tutorial ini sedetail mungkin agar bisa anda praktekkan, oleh karena itu semoga bermanfaat.

Artikel Lainnya :